Logo Sulselsatu

Porprov Sulsel Terancam Ditunda, Tuan Rumah Meradang

Asrul
Asrul

Senin, 18 Oktober 2021 19:17

Suasana RDP di DPRD Sulsel. (Asrul/Sulselsatu).
Suasana RDP di DPRD Sulsel. (Asrul/Sulselsatu).

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kabar buruk bagi para pegiat olahraga di Sulsel. Pekan Olahraga Provinsi atau Porprov yang rencananya akan digelar di Kabupaten Bulukumba dan Sinjai terancam ditunda.

Persoalan yang jadi penghambat adalah Pemerintah Provinsi tidak memiliki anggaran untuk membantu pelaksanaan event nasional yang merogoh kocek hingga miliaran rupiah tersebut.

Saat rapat dengar pendapat atau RDP dengan Komisi E bidang Kesejahteraan DPRD Sulsel, DPRD Bulukumba, KONI Sinjai-Bulukumba, dan Bidang keuangan Daerah Sulsel terungkap.

Baca Juga : Soroti Dampak Smelter PT Huadi, Abdul Rahman Desak Tanggung Jawab Penuh dari Perusahaan

Kepala Pendidikan dan Pemuda Olahraga atau Kadispora Kabupaten Bulukumba Asrar Andi Amir menjelaskan Porprov ini diadakan pada 9 September 2022 mendatang. Tapi hingga saat ini Pemerintah Provinsi belum memberikan tambahan anggaran untuk pelaksanaan kegiatan itu. Padahal dana yang dibutuhkan tidak kecil yakni Rp 20 miliar.

“Kami mencari solusi dari pertemuan ini. Sebab kami sudah ajukan proposal bantuan dana tambahan tapi sampai sekarang belum ada dari Pemerintah Provinsi,” kata Asrar kepada awak media di Kantor DPRD Sulsel, Senin (18/10/2021).

Lebih lanjut Asrar mengatakan, Kabupaten Bulukumba hanya mampu menyiapkan anggaran Rp10 miliar untuk kesiapan tim. Sehingga butuh dana tambahan lagi untuk digunakan pembangunan vanue dari 13 cabang olahraga yang dipersiapkan.

Baca Juga : Komisi C DPRD Sulsel Tahan Anggaran Penyertaan Modal ke PT Sulsel Andalan Energi, Ini Alasannya

“Contoh pembangunan vanue bola voli indoor,” ucapnya.

Dia berharap, pemerintah provinsi serius membantu dua daerah yang mengadakan kegiatan tersebut. Sebab Porprov sudah mendapat persetujuan dari Gubernur nonaktif Nurdin Abdullah saat itu.

“Kalau ini ditunda, maka perlu dianggarkan pada tahun 2023. Jangan ketika 2024 baru dicanangkan. Pasti sulit karena bersamaan dengan Pilkada serentak,” tutur Asrar.

Baca Juga : Lahan Pemprov di CPI Belum Diserahkan, Dewan Ancam Cabut Izin PT Yasmin

Senada, Ketua DPRD Kabupaten Sinjai Jamaluddin menyampaikan, pihaknya sudah siap mengadakan even dua tahunan itu. Tapi dana yang dibutuhkan masih kurang sehingga butuh dukungan dari Pemerintah Provinsi dalam pelaksanaan kegiatan tersebut.

“Dana yang kami butuhkan Rp45 miliar dari 21 cabang olahraga yang dipertandingkan,” ujarnya.

Menurut politisi dari Partai Gerindra itu, anggaran itu digunakan untuk pelaksanaan dan perbaikan vanue. Diantaranya stadion sepakbola, kolam renang, voli, dan dayung.

Baca Juga : Rapat LKPJ DPRD Sulsel, Wabup Bulukumba Edy Manaf Tagih Komitmen Perbaikan Infrastruktur Selatan

“Kami tidak mau asal-asalan. Makanya perlu sharing anggaran 60-40 persen untuk kabupaten dan provinsi,” ucapnya.

Sementara, Kepala Bidang Keungan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Sakura meminta pemerintah di dua daerah itu memaksimalkan anggaran yang ada saja.

“Jalan saja, tidak usah terlalu mewah. KONI saja pada PON Papua mengusulkan anggaran Rp89 miliar dikurangi akibat pandemi Covid-19 menjadi Rp30 miliar,” jelasnya.

Baca Juga : Andi Tenri Indah Dukung Penghapusan Utang Petani dan Nelayan, Harapan Baru dari Pemerintahan Prabowo

Sedangkan Anggota Komisi E Andi Mangunsidi Massarapi berharap kegiatan ini tidak ditunda. Sebab, lokasi kegiatan Pekan Olahraga Provinsi telah disetujui oleh gubernur saat itu. Meski diketahui kondisi keungan dari pemerintah kurang bagus.

“Jangan mengambil kesimpulan untuk ditunda,” katanya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Ekonomi13 Mei 2025 19:39
Pemerataan Ekonomi Nasional, Holding Ultra Mikro BRI Jangkau Jutaan Pelaku Usaha dan Nasabah Tabungan
SULSELSATU.com, JAKARTA – Kehadiran Holding Ultra Mikro (UMi) yang terdiri dari PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk sebagai induk, bersama PT Per...
Pendidikan13 Mei 2025 17:26
Networking Session Kalla Institute Bantu Bisnis Mahasiswa Lebih Matang
Tim Inkubator Kalla Institute kembali melanjutkan komitmennya dengan mengadakan Networking Session Bersama Praktisi Hebat! “From the field to your f...
Berita Utama13 Mei 2025 14:56
Kunjungan Dirjen Cipta Karya ke IPAL Losari, Dirut PDAM Hamzah Ahmad Tegaskan Komitmen dan Harap Kepastian Legalitas Pengelolaan
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kunjungan kerja Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Dewi Chomistria...
Bisnis13 Mei 2025 13:23
Toyota Spectacular Package, Beli Mobil Toyota Bisa Bawa Pulang Motor Gratis
Kalla Toyota menghadirkan program spesial Toyota Spectacular Package selama Mei....