Logo Sulselsatu

PKB Tana Toraja Gencarkan Rekruitmen Kader, Incar Figur Potensial

Asrul
Asrul

Senin, 21 Februari 2022 20:09

ilustrasi. (int)
ilustrasi. (int)

SULSELSATU.com, MAKALE – Dewan Pengurus Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Tana Toraja terus menggencarkan rekruitmen kader di seluruh kecamatan di daerah itu.

Selain merekrut kader baru, Partai besutan almarhum KH Abdurahman Wahid atau Gusdur tersebut juga tetap berupaya menjalin koordinasi dengan kader-kader lama.

“Pembentukan pengurus sudah berjalan tinggal menambah kader atau anggota partai. Karena bagaimanapun, politik itu memang membutuhkan banyak orang,” ujar Ketua DPC PKB Tana Toraja, Yudha Pabutungan, Senin (21/2/2022).

Baca Juga : Resmi Buka Muswil PKB Sulsel, Cucun Sebut Azhar Arsyad Masih Jadi Kandidat Terkuat

Menurutnya, rekruitmen kader dilakukan sekaligus mengincar figur-figur potensial untuk menjadi calon legislatif (Caleg) PKB pada pemilu 2024 mendatang.

Beberapa figur, lanjut Yudha, sudah menyatakan siap bergabung dengan partai pimpinan Muhaimin Iskandar tersebut.

“Semua partai politik punya target di pileg nanti. Sama halnya PKB tentu punya target. PKB juga mengincar kursi legislatif. Soal berapa kursi yang kita target, itu sudah ada tapi bukan untuk kita beberkan. Kita masih bekerja, semoga bisa maksimal,” jelas Yudha.

Baca Juga : Muswil Digelar Besok, Deng Ical Sebut Azhar Arsyad Potensi Aklamasi Pimpin PKB Sulsel

Menurut Yudha, PKB ini adalah partai terbuka. Siapa saja bisa bergabung karena PKB ini selalu mengedepankan kebersamaan, moderat, dan toleran.

Karena itu, PKB ini tidak memiliki resistensi politik di masyarakat. Baik dari sisi agama, ras, dan golongan. Yudha yang berkiprah sebagai pengusaha ini menambahkan, PKB sejak berdirinya mudah diterima. Sehingga mendapat dukungan besar dari rakyat.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan24 Januari 2026 11:37
Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan berkendara yang merata di seluruh wilayah ...
Pendidikan24 Januari 2026 11:27
Asmo Sulsel Tanamkan Kesadaran Safety Riding di SMK Satria Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus memperluas jangkauan edukasi keselamatan berkendara kepada generasi muda....
Bisnis24 Januari 2026 11:07
Sinergi Kalla Toyota Bersama Backhaus dan Rappo, Sajikan Pastry Lokal dengan Konsep Ramah Lingkungan
Pada 2025, Kalla Toyota memulai project dengan berkolaborasi bersama brand pastry lokal Makassar, Backhaus di dealer Kalla Toyota Alauddin....
Bisnis24 Januari 2026 06:50
HoRe Expo dan Bazar Kuliner Langkah PHRI Sulsel Bangun Ekosistem Baru Pendorong Pariwisata
Hotel dan Restoran (HoRe) Expo dan Bazar Kuliner PHRI 2026 resmi dibuka dan akan berlangsung hingga 25 Januari 2026 di Area Lobby Claro Makassar....