Logo Sulselsatu

BRImo Future Garuda: Ini Potret Anak Muda Indonesia Latihan Bola Bersama Roberto Carlos, Materazzi, Abidal dan Veron

Asrul
Asrul

Jumat, 02 Juni 2023 12:40

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JAKARTASepak bola merupakan olahraga yang bisa dinikmati oleh seluruh golongan rakyat Indonesia. Dengan bermodal tempat dan si kulit bundar, semua orang dapat memainkannya.

Dari kenyataan ini, tak menutup kemungkinan terdapat potensi dan bakat sepak bola dari anak muda Indonesia di pelosok negeri yang dapat dikembangkan potensinya.

Hal itu pun terbukti saat Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menggelar kegiatan ”BRImo Future Garuda” pada 29 hingga 31 Mei 2023 di BRILian Stadium, Fatmawati, Jakarta.

Baca Juga : Konsisten Berdayakan UMKM Antar BRI Raih Penghargaan Pilar Sosial Katadata ESG Index Awards 2025

Kegiatan yang didukung penuh oleh PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk ini melibatkan 50 talenta muda di bawah usia 16 tahun (U-16) berlatih bersama empat pesepak bola dunia yang telah menjadi legenda pada era-nya yakni Roberto Carlos, Juan Sebastian Veron, Marco Matterazzi, dan Eric Abidal.

Kegiatan yang dijalankan BRI dengan PSSI ini memiliki tujuan untuk mewujudkan mimpi Indonesia agar dapat bermain di piala dunia. Direktur Utama BRI Sunarso mengungkapkan kepedulian BRI dalam mendukung kemajuan sepak bola Indonesia.

Dia menambahkan untuk mendukung kemajuan sepak bola Indonesia dibutuhkan kerja sama dan sinergi antar pihak, sehingga nantinya visi yang dicita-citakan dapat terwujud.

Baca Juga : Hadirkan Solusi Keuangan Lengkap untuk Pelaku Usaha, BRI Resmikan Regional Treasury Team Medan

”Kita tau bahwa Indonesia merupakan negara dengan penggemar sepak bola terbanyak di dunia. Oleh karena itu, BRI akan selalu mendukung kemajuan sepak bola Indonesia serta membantu mewujudkan cita-cita talenta muda sepak bola Indonesia untuk dapat berlaga dan mencatatkan prestasi di kancah global”, ujarnya.

Sunarso juga mengungkapkan pembinaan pemain muda menjadi aspek penting untuk mendorong prestasi sepak bola Indonesia.

“Untuk menciptakan kesinambungan dan meningkatkan prestasi sepak bola nasional, selain kompetisi yang sehat, kita harus support anak mudanya dari sisi apapun. Kita harus punya visi, tim juara harus dibangun dan dipersiapkan dari jauh-jauh hari,” ungkap Sunarso.

Baca Juga : Peringati Hari Sungai Sedunia, BRI Peduli Ajak Generasi Muda Jaga Ekosistem Sungai dan Peduli Lingkungan

Dukungan BRI salah satunya adalah dengan berkolaborasi bersama PSSI mendatangkan pemain-pemain legenda dunia untuk dapat memberikan latihan lengkap terkait mental juara, teknik, dan strategi.

Antusiasme terlihat di antara para talenta yang tak canggung sedikitpun meski harus dilatih oleh para legenda dunia.

Latihan bersama empat legenda sepak bola pada 30 – 31 Mei 2023 ini memberikan pengalaman khusus bagi 50 talenta muda potensial Indonesia.

Baca Juga : Transaksi Digital BRI Tembus 99,1%, Bukti Nasabah Kian Nyaman Gunakan Layanan Online

Selain menjalani coaching clinic, para talenta muda juga mendapat ilmu dan motivasi dari Roberto Carlos, Marco Matterazzi, Juan Sebastian Veron, dan Eric Abidal dalam kegiatan motivational talk.

Kegiatan hari ini pun ditutup dengan pemberian bantuan oleh CSR BRI kepada 50 talenta muda serta Sekolah Sepak Bola (SSB) pilihan.

Sampai pada puncaknya pada 1 Juni 2023, digelar turnamen empat tim (Fourfeo Cup) yang mana seluruh 50 pemain muda tersebut dibagi ke 4 tim, terdiri dari Tim Abidal, Tim Matterazzi, Tim Veron, dan Tim Roberto Carlos. Agenda ini akan berlangsung di Stadion Madya, Senayan dan dihadiri pihak PSSI, pihak BRI, dan komunitas pecinta bola.

Baca Juga : Dari Hobi Jadi Bisnis, Usaha Kopi Lokal Ini Semakin Bertumbuh dan Naik Kelas berkat Pendampingan BRI

Seperti diketahui, empat legenda sepak bola dunia tersebut telah membawa tim nasional negaranya masing-masing berjaya di pentas dunia.

Mulai dari Roberto Carlos yang telah bermain 125 kali untuk Timnas Brasil, Veron yang merupakan gelandang serang Timnas Argentina yang masuk daftar 125 pesepak bola terbaik dunia, Abidal yang tampil gemilang di posisi bek tengah bersama Timnas Prancis pada Piala Dunia 2006, serta Matterazzi yang membawa Timnas Italia juara Piala Dunia 2006.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan24 Januari 2026 11:37
Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan berkendara yang merata di seluruh wilayah ...
Pendidikan24 Januari 2026 11:27
Asmo Sulsel Tanamkan Kesadaran Safety Riding di SMK Satria Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus memperluas jangkauan edukasi keselamatan berkendara kepada generasi muda....
Bisnis24 Januari 2026 11:07
Sinergi Kalla Toyota Bersama Backhaus dan Rappo, Sajikan Pastry Lokal dengan Konsep Ramah Lingkungan
Pada 2025, Kalla Toyota memulai project dengan berkolaborasi bersama brand pastry lokal Makassar, Backhaus di dealer Kalla Toyota Alauddin....
Bisnis24 Januari 2026 06:50
HoRe Expo dan Bazar Kuliner Langkah PHRI Sulsel Bangun Ekosistem Baru Pendorong Pariwisata
Hotel dan Restoran (HoRe) Expo dan Bazar Kuliner PHRI 2026 resmi dibuka dan akan berlangsung hingga 25 Januari 2026 di Area Lobby Claro Makassar....