Logo Sulselsatu

Mukhtar Tompo Akan Perjuangkan Proposal Pembangunan Pasar Karisa Jeneponto di Kementerian

Asrul
Asrul

Rabu, 24 Januari 2024 09:21

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kabar gembira bagi asosiasi pedagang dan juga masyarakat Jeneponto. Proposal pembangunan Pasar Karisa sudah diserahkan ke Mukhtar Tompo.

Proposal pembangunan Pasar Karisa Jeneponto diserahkan langsung oleh Pj Bupati Jeneponto, Junaedi kepada Mukhtar Tompo, Senin (21/1/2024) malam.

Selanjutnya Mukhtar Tompo akan terbang ke Jakarta untuk menyerahkan langsung proposal tersebut kepada Mendag, Zulkifli Hasan.

Baca Juga : Perjuangan Mukhtar Tompo Untuk Pasar Karisa Tak Sia-sia, Mendag: Salam Buat Warga Jeneponto

Pasar Karisa Jeneponto sudah lama dikeluhkan pedagang. Pasca kebakaran, keadaannya kini sungguh memperihatinkan.

“Pak Mukhtar Tompo saya serahkan proposal bantuan untuk pembangunan pasar Karisa Kabupaten Jeneponto,” kata Pj Bupati Jeneponto, Junaedi.

Mukhtar Tompo yang maju caleg DPR RI dari Sulsel I mengatakan, penyerahan proposal ini merupakan hal spesial buat masyarakat Jeneponto.

Baca Juga : Mukhtar Tompo Gerak Cepat Atasi Persoalan Pedagang Pasar Karisa di Kabupaten Jeneponto

“Dengan ucapan bismillahirrahmanirrahim, saya menerima amanah ini dan akan saya teruskan kepada Menteri Perdagangan,”kata Mukhtar Tompo.

Caleg PAN itu menegaskan penyerahan proposal ini sebagai bentuk keseriusannya dan Pemkab Jeneponto untuk membangun kembali Pasar Karisa.

“Kita berdua akan berikhtiar untuk mewujudkan harapan masyarakat,” ucapnya.

Baca Juga : VIDEO : Polisi Dalami Penyebab Kebakaran Pasar Karisa

Dirinya meminta doa dan dukungan masyarakat, agar proposal tersebut bisa segera disetujui Mendag dan pembangunan Pasar Karisa tidak membutuhkan waktu lama.

“Mohon doa dan dukungan supaya ini bisa terealisasi,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis24 Januari 2026 06:50
HoRe Expo dan Bazar Kuliner Langkah PHRI Sulsel Bangun Ekosistem Baru Pendorong Pariwisata
Hotel dan Restoran (HoRe) Expo dan Bazar Kuliner PHRI 2026 resmi dibuka dan akan berlangsung hingga 25 Januari 2026 di Area Lobby Claro Makassar....
Bisnis23 Januari 2026 22:13
Kick Off Meeting 2026, Kalla Beton Perkuat Kesiapan dan Arah Bisnis
Kalla Beton menggelar Kick Off Meeting Tahun 2026 sebagai langkah strategis untuk menyelaraskan visi, arah bisnis, serta prioritas perusahaan dalam me...
Politik23 Januari 2026 21:53
Surya Paloh Tunjuk Syahar-Cicu Pimpin NasDem Sulsel Usai Ditinggal RMS
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem resmi menyerahkan surat keputusan (SK) pergantian kepengurusan Dewan Pimpina...
Sulsel23 Januari 2026 20:24
Waspada Cuaca Ekstrem, Ini Imbauan Polres Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA — Badai angin kencang melanda wilayah Kota Bulukumba dan sekitarnya, menyebabkan sejumlah pohon tumbang dan mengganggu aru...