Logo Sulselsatu

Berkontribusi dalam Revitalisasi Taman Melawai II Kota Balikpapan, Kalla Translog Raih Penghargaan

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 05 Desember 2024 18:17

Kalla Translog raih penghargaan atas kontribusi dalam revitaslisasi Taman Melawai II. Foto: Istimewa,
Kalla Translog raih penghargaan atas kontribusi dalam revitaslisasi Taman Melawai II. Foto: Istimewa,

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Partisipasi aktif yang ditunjukkan Kalla Translog dalam kontribusi revitalisasi taman di Kota Balikpapan mendapatkan penghargaan dari Pemerintah Kota melalui DLH (Dinas Lingkungan Hidup).

Kalla Translog mendapat penghargaan sebagai Bapak Asuh Taman Melawai II Ruang Terbuka Hijau Tematik di Kota Balikpapan. Penyerahan berlangsung di Kantor Balaikota Balikpapan, Kalimantan Timur pada November 2024 lalu.

Penghargaan ini diberikan oleh Ahmad Muzakkir selaku PJS. Walikota Balikpapan yang didampingi oleh Sudirman Djayaleksana selaku Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Balikpapan.

Baca Juga : Sinergi Kalla Toyota Bersama Backhaus dan Rappo, Sajikan Pastry Lokal dengan Konsep Ramah Lingkungan

Rosana Indah selaku Marketing Supervisor Kalla Translog Cabang Balikpapan menerima penghargaan tersebut.

Penghargaan ini diberikan sebagai apresiasi kepada Kalla Translog yang telah turut aktif dalam berkontribusi melakukan revitalisasi pada sejumlah taman di kota Balikpapan.

Keberadaan Ruang Terbuka Hijau (RTH) memiliki peran yang sangat penting, bukan hanya meningkatkan nilai estetika dan keindahan lingkungan, tetapi juga dalam menciptakan lingkungan kota balikpapan yang sehat, nyaman dan berkelanjutan.

Baca Juga : Kick Off Meeting 2026, Kalla Beton Perkuat Kesiapan dan Arah Bisnis

Sebelumnya, rangkaian kegiatan CSR yang dilakukan secara bertahap meliputi pengembangan ruang terbuka hijau dan peningkatan fasilitas taman untuk masyarakat sekitar di Sepinggan, Kota Balikpapan, Provinsi Kalimantan Timur yang telah berjalan sejak akhir Oktober 2022 lalu.

Rosana Indah selaku Marketing Supervisor Kalla Translog Cabang Balikpapan menjelaskan bahwa revitalisasi taman yang dilakukan merupakan salah satu upaya Kalla Translog dalam mewujudkan kota nyaman dihuni yang berwawasan lingkungan.

“Semoga pengelolaan ruang terbuka hijau di Kota Balikpapan dapat berjalan secara maksimal dan berkelanjutan, menguatkan fungsi ruang terbuka hijau sebagai paru-paru Kota Balikpapan, serta mendukung ruang terbuka hijau sebagai tempat yang nyaman untuk dikunjungi oleh masyarakat,” tambahnya.

Baca Juga : Belanja di NIPAH PARK dan Mal Ratu Indah Bisa Dapat Hadiah Mobil BYD Seal

Ahmad Muzakkir, selaku PJS Walikota Balikpapan menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Kalla Translog yang sudah berkomitmen dan berpartisipasi dalam pengelolaan ruang terbuka hijau, revitalisasi taman Kota Balikpapan.

“Kita berharap penghargaan ini tidak hanya sebagai bentuk apresiasi, tetapi juga menjadi bentuk harapan kita bersama untuk menjaga lingkungan ini demi kebaikan bersama untuk menciptakan ruang terbuka hijau yang bisa dinikmati oleh seluruh masyarakat,” ungkapnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Pendidikan24 Januari 2026 11:37
Asmo Sulsel Terus Gencarkan Edukasi Safety Riding hingga SMKN 1 Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus menunjukkan komitmennya dalam membangun budaya keselamatan berkendara yang merata di seluruh wilayah ...
Pendidikan24 Januari 2026 11:27
Asmo Sulsel Tanamkan Kesadaran Safety Riding di SMK Satria Kendari
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) terus memperluas jangkauan edukasi keselamatan berkendara kepada generasi muda....
Bisnis24 Januari 2026 11:07
Sinergi Kalla Toyota Bersama Backhaus dan Rappo, Sajikan Pastry Lokal dengan Konsep Ramah Lingkungan
Pada 2025, Kalla Toyota memulai project dengan berkolaborasi bersama brand pastry lokal Makassar, Backhaus di dealer Kalla Toyota Alauddin....
Bisnis24 Januari 2026 06:50
HoRe Expo dan Bazar Kuliner Langkah PHRI Sulsel Bangun Ekosistem Baru Pendorong Pariwisata
Hotel dan Restoran (HoRe) Expo dan Bazar Kuliner PHRI 2026 resmi dibuka dan akan berlangsung hingga 25 Januari 2026 di Area Lobby Claro Makassar....