Logo Sulselsatu

Cahaya Bone Hadirkan Promo Merdeka hingga Rute Baru Palu ke Poso

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Rabu, 27 Agustus 2025 20:40

Cahaya Bone hadirkan rute baru Palu ke Poso. Foto: Istimewa.
Cahaya Bone hadirkan rute baru Palu ke Poso. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Masih dalam suasana perayaan HUT RI ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Cahaya Bone menghadirkan Promo Merdeka berupa potongan harga 10 persen.

Promo ini berlaku untuk pembelian tiket penumpang pada rute Palu–Morowali, Palu–Makassar, Morowali–Kendari, dan juga untuk rute sebaliknya. Program ini berlangsung hingga 31 Agustus 2025.

“Kami ingin memberikan apresiasi kepada pelanggan setia Cahaya Bone melalui program Promo Merdeka ini, sekaligus mendorong semangat kebersamaan di momen istimewa kemerdekaan Indonesia,” ujar Muh. Ahnan Jahja selaku Marketing Cargo & Passenger Assistant Manager Cahaya Bone.

Baca Juga : Kick Off Meeting 2026, Kalla Beton Perkuat Kesiapan dan Arah Bisnis

Promo ini berlaku otomatis untuk setiap pembelian tiket penumpang selama periode program.

Pelanggan cukup melakukan pemesanan melalui agen resmi Cahaya Bone, dan potongan harga akan langsung diterapkan tanpa memerlukan kode promo atau langkah tambahan lainnya.

Business Development General Manager Muhammad Pahreva Haryansyah menambahkan, kehadiran program ini merupakan wujud komitmen Cahaya Bone untuk memberikan nilai tambah bagi penumpang sekaligus mendukung mobilitas masyarakat, khususnya di wilayah Sulawesi Tengah.

Baca Juga : Belanja di NIPAH PARK dan Mal Ratu Indah Bisa Dapat Hadiah Mobil BYD Seal

“Dengan potongan harga tersebut, pelanggan dapat menikmati perjalanan yang hemat, aman, dan nyaman,” ujar Muhammad Pahreva Haryansyah.

Selain memberikan promo spesial, Cahaya Bone juga akan membuka rute baru Palu–Poso yang akan mulai beroperasi pada akhir Agustus 2025.

Rute ini diharapkan dapat memperkuat konektivitas antarwilayah, mempermudah akses transportasi darat, serta mendorong pertumbuhan ekonomi dan sektor pariwisata di Sulawesi Tengah.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis23 Januari 2026 22:13
Kick Off Meeting 2026, Kalla Beton Perkuat Kesiapan dan Arah Bisnis
Kalla Beton menggelar Kick Off Meeting Tahun 2026 sebagai langkah strategis untuk menyelaraskan visi, arah bisnis, serta prioritas perusahaan dalam me...
Politik23 Januari 2026 21:53
Surya Paloh Tunjuk Syahar-Cicu Pimpin NasDem Sulsel Usai Ditinggal RMS
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem resmi menyerahkan surat keputusan (SK) pergantian kepengurusan Dewan Pimpina...
Sulsel23 Januari 2026 20:24
Waspada Cuaca Ekstrem, Ini Imbauan Polres Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA — Badai angin kencang melanda wilayah Kota Bulukumba dan sekitarnya, menyebabkan sejumlah pohon tumbang dan mengganggu aru...
Sulsel23 Januari 2026 19:03
Dorong Literasi dan Inklusi Keuangan Daerah, OJK Edukasi Petani dan Nelayan di Takalar
Upaya peningkatan literasi dan inklusi keuangan terus diperkuat oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama pemerintah daerah dan lembaga jasa keuangan ...