Logo Sulselsatu

PHRI Sulsel Gelar Seminar Bisnis 2025, Mengulas Penggunaan AI dalam Mengelola Bisnis

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Kamis, 13 November 2025 13:25

PHRI Sulsel gelar Seminar Bisnis 2025. Foto: Istimewa.
PHRI Sulsel gelar Seminar Bisnis 2025. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSAR – BPD Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Sulsel menggelar Seminar Bisnis 2025 dengan Tema AI for Bussiness Growth: Strategi Cerdas menghadapi Era Digital pada Rabu (12/11/2025).

Seminar Bisnis 2025 kali ini menghadirkan seorang pakar A.I yaitu Dee Ferdinand yang merupakan Driven Digital Strategy Consultant.

Ketua Panitia Junaidi Salam mengatakan, kegiatan seminar bisnis tahun ini ingin memberikan suatu pengalaman baru.

Baca Juga : Rakerda dan Expo PHRI Sulsel Bakal Gelar Fun Run, Dibuka untuk 1.500 Pelari

“Peserta dapat mempelajari teknologi kecerdasan buatan (AI) yang dapat memudahkan masyarakat dalam mengelola bisnis,” ujar Junaidi.

Ketua BPD PHRI Sulsel Anggiat Sinaga pun mengatakan, dengan adanya Seminar Bisnis 2025 para peserta dapat mengetahui fungsi positif teknologi AI dalam menghadapi era digital.

“Para peserta langsung dapat menerapkan di kehidupan sehari-hari khususnya di dunia pekerjaan,” jelasnya.

Baca Juga : Maju Bersama GoFood Kolaborasi TDA Ajak UMKM Makassar Go Digital dan Naik Kelas

Seminar Bisnis 2025 di selenggarakan di Hotel Gammara dan ikuti oleh 500 peserta dari berbagai kalangan, mulai dari para pekerja, pengusaha UMKM hingga karyawan swasta.

“Kami berharap kegiatan ini bisa menjadi energi bagi para peserta agar selalu update dalam menghadapi era digital yang saat ini berkembang secara cepat,” tutup Anggiat.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis23 Januari 2026 22:13
Kick Off Meeting 2026, Kalla Beton Perkuat Kesiapan dan Arah Bisnis
Kalla Beton menggelar Kick Off Meeting Tahun 2026 sebagai langkah strategis untuk menyelaraskan visi, arah bisnis, serta prioritas perusahaan dalam me...
Politik23 Januari 2026 21:53
Surya Paloh Tunjuk Syahar-Cicu Pimpin NasDem Sulsel Usai Ditinggal RMS
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem resmi menyerahkan surat keputusan (SK) pergantian kepengurusan Dewan Pimpina...
Sulsel23 Januari 2026 20:24
Waspada Cuaca Ekstrem, Ini Imbauan Polres Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA — Badai angin kencang melanda wilayah Kota Bulukumba dan sekitarnya, menyebabkan sejumlah pohon tumbang dan mengganggu aru...
Sulsel23 Januari 2026 19:03
Dorong Literasi dan Inklusi Keuangan Daerah, OJK Edukasi Petani dan Nelayan di Takalar
Upaya peningkatan literasi dan inklusi keuangan terus diperkuat oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama pemerintah daerah dan lembaga jasa keuangan ...