Logo Sulselsatu

Gerindra Jeneponto Salurkan Bantuan untuk Masjid Jamil Babul Jannah Gandrang Batu

Dedy
Dedy

Jumat, 21 November 2025 14:27

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, JENEPONTO – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kabupaten Jeneponto melaksanakan kegiatan sosial dengan menyalurkan bantuan untuk Masjid Jamil Babul Jannah yang berlokasi di Gandrang Batu, Kecamatan Turatea. Bantuan tersebut diserahkan oleh pengurus DPC Gerindra atas arahan Ketua DPC Gerindra Jeneponto, Vonny Ameliani.

Kegiatan penyerahan bantuan ini turut dihadiri oleh Kepala Desa setempat, tokoh masyarakat, dan sejumlah warga. Suasana berlangsung penuh keakraban dan semangat kebersamaan, mencerminkan komitmen Partai Gerindra dalam mendukung kegiatan keagamaan dan sosial di tengah masyarakat.

Ketua DPC Gerindra Jeneponto, Vonny Ameliani, melalui perwakilannya berharap kegiatan ini dapat membawa manfaat bagi jamaah masjid serta memperkuat hubungan baik antara partai dan masyarakat.

“Di hari Jumat yang penuh berkah ini, kami berharap bantuan ini dapat menjadi bagian dari upaya memakmurkan masjid dan memberikan kenyamanan bagi masyarakat yang beribadah,” ujarnya dalam keterangan yang disampaikan melalui pengurus, Jumat (21/11/2025).

Warga dan tokoh masyarakat yang hadir menyampaikan apresiasi atas perhatian Gerindra Jeneponto terhadap fasilitas keagamaan di daerah tersebut. Mereka berharap kegiatan semacam ini dapat terus berlanjut.

Doa dan harapan turut disampaikan agar Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Jeneponto, Vonny Ameliani, senantiasa diberikan kekuatan dan rezeki yang melimpah, serta agar Partai Gerindra terus berjaya.

“Semoga Partai Gerindra selalu jaya… jaya dan jaya. Aamiin,” ungkap salah satu tokoh masyarakat.

Penulis Dedi Jentak

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis24 Januari 2026 06:50
HoRe Expo dan Bazar Kuliner Langkah PHRI Sulsel Bangun Ekosistem Baru Pendorong Pariwisata
Hotel dan Restoran (HoRe) Expo dan Bazar Kuliner PHRI 2026 resmi dibuka dan akan berlangsung hingga 25 Januari 2026 di Area Lobby Claro Makassar....
Bisnis23 Januari 2026 22:13
Kick Off Meeting 2026, Kalla Beton Perkuat Kesiapan dan Arah Bisnis
Kalla Beton menggelar Kick Off Meeting Tahun 2026 sebagai langkah strategis untuk menyelaraskan visi, arah bisnis, serta prioritas perusahaan dalam me...
Politik23 Januari 2026 21:53
Surya Paloh Tunjuk Syahar-Cicu Pimpin NasDem Sulsel Usai Ditinggal RMS
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem resmi menyerahkan surat keputusan (SK) pergantian kepengurusan Dewan Pimpina...
Sulsel23 Januari 2026 20:24
Waspada Cuaca Ekstrem, Ini Imbauan Polres Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA — Badai angin kencang melanda wilayah Kota Bulukumba dan sekitarnya, menyebabkan sejumlah pohon tumbang dan mengganggu aru...