Logo Sulselsatu

Bukit Baruga Siapkan Layanan Pemeriksaan Kesehatan Gratis Bagi Warga

Sri Wahyu Diastuti
Sri Wahyu Diastuti

Senin, 24 November 2025 21:28

Pemeriksaan kesehatan gratis Bukit Baruga bagi warga. Foto: Istimewa.
Pemeriksaan kesehatan gratis Bukit Baruga bagi warga. Foto: Istimewa.

SULSELSATU.com, MAKASSARBukit Baruga kembali menghadirkan layanan medical check-up gratis pada Minggu (23/11/2025)di Pelataran Masjid Raya, Kawasan Bukit Baruga.

Program ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Bukit Baruga dalam mendorong kesadaran kesehatan serta pencegahan penyakit sejak dini.

Kegiatan medical check-up ini meliputi pemeriksaan tekanan darah, gula darah, kolesterol, asam urat, serta konsultasi kesehatan langsung dengan tenaga medis profesional dari Rumah Sakit Islam Faisal.

Baca Juga : Kick Off Meeting 2026, Kalla Beton Perkuat Kesiapan dan Arah Bisnis

Seluruh layanan diberikan secara gratis sebagai bentuk kontribusi sosial perusahaan terhadap warga dan masyarakat sekitar.

Chief Operating Officer KALLA Land M. Natsir Mardan mengungkapkan, Bukit Baruga senantiasa berupaya mewujudkan kualitas hidup terbaik bagi seluruh penghuni kawasan, terutama pada aspek kesehatan.

“Kesehatan adalah fondasi utama dalam menciptakan kualitas hidup yang kuat dan produktif. Melalui program ini, kami berharap warga semakin sadar akan pentingnya pemeriksaan kesehatan rutin,” ujarnya.

Baca Juga : Belanja di NIPAH PARK dan Mal Ratu Indah Bisa Dapat Hadiah Mobil BYD Seal

Ia menambahkan, selain memberikan layanan kesehatan, kegiatan ini juga dirancang untuk memperkuat hubungan antara Bukit Baruga, warga, serta masyarakat sekitar, sekaligus mendukung inisiatif keberlanjutan perusahaan dalam aspek sosial.

“Program medical check-up gratis ini mendapat sambutan positif dari masyarakat, terlihat dari antusiasme warga yang hadir untuk memanfaatkan fasilitas yang disediakan. Bukit Baruga berkomitmen untuk terus menghadirkan kegiatan serupa secara berkala sebagai bentuk dari komitmen berkelanjutan,” tambah pria yang akrab disapa Natsir.

Selain medical check-up, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan Baruga Market, salah satu program reguler Bukit Baruga yang diinisiasi sebagai ruang kolaborasi dengan para UMKM di lingkup Bukit Baruga.

Baca Juga : Backhaus Buka Cabang Baru di Kalla Toyota Alauddin, Perkuat Pasar di Lokasi Strategis Makassar

“Baruga Market merupakan program yang membawa dampak positif, di mana beberapa produk ataupun brand dari UMKM milik warga Bukit Baruga kini telah banyak dikenali di pasaran secara luas. Tentu saja ini menjadi sebuah kebanggaan bagi Bukit Baruga, karena telah berhasil mendukung para warganya untuk menemukan dan mengembangkan passion mereka di dunia bisnis,”pungkasnya.

Dengan keberhasilan seluruh program ini, Bukit Baruga kembali menunjukkan komitmennya untuk terus menghadirkan program unik, berkesan, dan tentu saja peduli lingkungan.

Diharapkan, kegiatan-kegiatan serupa dapat terus digelar di masa mendatang.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis23 Januari 2026 22:13
Kick Off Meeting 2026, Kalla Beton Perkuat Kesiapan dan Arah Bisnis
Kalla Beton menggelar Kick Off Meeting Tahun 2026 sebagai langkah strategis untuk menyelaraskan visi, arah bisnis, serta prioritas perusahaan dalam me...
Politik23 Januari 2026 21:53
Surya Paloh Tunjuk Syahar-Cicu Pimpin NasDem Sulsel Usai Ditinggal RMS
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem resmi menyerahkan surat keputusan (SK) pergantian kepengurusan Dewan Pimpina...
Sulsel23 Januari 2026 20:24
Waspada Cuaca Ekstrem, Ini Imbauan Polres Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA — Badai angin kencang melanda wilayah Kota Bulukumba dan sekitarnya, menyebabkan sejumlah pohon tumbang dan mengganggu aru...
Sulsel23 Januari 2026 19:03
Dorong Literasi dan Inklusi Keuangan Daerah, OJK Edukasi Petani dan Nelayan di Takalar
Upaya peningkatan literasi dan inklusi keuangan terus diperkuat oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama pemerintah daerah dan lembaga jasa keuangan ...