Logo Sulselsatu

Hadiri Kongnas Fokkermapi, Dewan: Ini Bisa Meningkatkan Perekonomian di Sinjai

Asrul
Asrul

Rabu, 18 Desember 2019 22:45

Kongres Nasional (Kongnas) ke X Fokkermapi. (Foto/Ist)
Kongres Nasional (Kongnas) ke X Fokkermapi. (Foto/Ist)

SULSELSATU.com, SINJAI – Anggota DPRD Sinjai, Akmal Muin MS menghadiri Kongres Nasional (Kongnas) ke X Fokkermapi yang digelar oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Pemerintahan (HIMILP) Sekolah Tinggi Ilmu Sosial dan Politik (STISIP) Muhammadiyah Sinjai, di Gedung Pertemuan Sinjai, Selasa (17/12/2019).

Kongnas ini juga dihadiri Wakil Bupati Sinjai, Andi Kartini Ottong, Kepala Biro Pemerintahan Provinsi Sulsel, Ambarala, Forkopimda, Ketua STISIPM serta tamu undangan lainnya.

Andi Kartini dalam sambutannya mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan pintu yang tepat untuk mempromosikan Kabupaten Sinjai yang menurutnya, tempat wisatanya dapat memberikan keceriaan suasana hati.

“Saya berharap agar memanfaatkan waktu untuk berkunjung di tempat wisata yang ada di Kabupaten Sinjai seperti Bukit Gojeng, Hutan Mangrove Tongke-tongke dan juga termasuk wisata kuliner,” tuturnya.

Sementara itu, Anggota DPRD Sinjai, Akmal Muin memberikan apresiasi kepada panitia karena bisa menghadirkan beberapa universitas se-Indonesia yang ditempatkan di Kabupaten Sinjai sehingga ini menjadi tanda bahwa Kabupaten Sinjai bisa dilihat dan dikenal oleh daerah lain serta mampu melaksanakan kegiatan yang bersifat nasional.

“Kegiatan seperti ini bisa mengangkat ekonomi daerah kita karena minimal para tamu akan mengunjungi dan melihat obyek wisata yang ada di Sinjai serta berbelanja souvenir yang dibuat oleh masyarakat, hal ini secara tidak langsung dapat mengangkat perekonomian Kabupaten Sinjai,” katanya.

Adapun tema kegiatan ini yaitu “Konsolidasi Organisasi, Pancasila dan Revolusi Industri 4.0,”.

Penulis: And Irfan Arjuna
Editor: Kink Kusuma Rein

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Ramadan29 Maret 2024 21:48
Persatuan Golf Indonesia Sulsel Bagi Paket Sembako, Tuai Apresiasi PJ Gubernur Sulsel
Persatuan Golf Indonesia (PGI) Sulsel tahun ini kembali meyalurkan paket sembako kepada Pramugolf (Caddy), petugas lapangan dan warga tidak mampu....
Makassar29 Maret 2024 21:21
Capaian MCP Kota Makassar yang Tertinggi di Sulsel
Pemkot Makassar terus melakukan perbaikan sistem dan regulasi. Tidak ketinggalan mengoptimalkan implementasi sistem pengelolaan yang lebih transparan ...
Otomotif29 Maret 2024 21:02
Kalla Toyota Sebutkan Lima Alasan Kenapa Harus Memiliki Innova Zenix Hybrid
Kalla Toyota yang merupakan Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) PT Toyota Astra Motor di Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, dan Sulawes...
Makassar29 Maret 2024 20:51
Paguyuban Warga Lamongan di Makassar Berbagi Takjil Bagi Pengguna Jalan Tamalate
Paguyuban Warga Lamongan (PWLA) Makassar Korwil III di Ramadan ini menghadirkan program Ramadhan Takjil. Program ini dimaksud untuk menyediakan takjil...