Logo Sulselsatu

Aubameyang Disebut Tidak Betah di Arsenal

Asrul
Asrul

Sabtu, 21 Desember 2019 18:29

Penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang
Penyerang Arsenal, Pierre-Emerick Aubameyang

SULSELSATU.comPierre Emerick Aubameyang disebut tidak betah bermain di Arsenal. Penyerang asal Gabon dikabarkan bakal berusaha hengkang di bursa transfer Januari.

Aubameyang merupakan penyerang terbaik Arsenal saat ini. Sejak datang di pertengahan musim 2017/2018, Aubameyang punya rataan gol yang memukau. Total Aubameyang sudah mencetak 54 gol hanya dalam 84 laga bersama Arsenal.

Catatan impresif itu ternyata tak membuat Aubameyang puas. Aubameyang, dikutip dari Mirror, gelisah dengan situasi di Arsenal dan disebut ingin hengkang dari klub tersebut.

Baca Juga : Arsenal Vs MU 3-2, The Gunners Digdaya di Puncak klasemen

Keinginan hengkang dari Aubameyang jadi pekerjaan rumah utama Mikel Arteta yang baru saja ditunjuk sebagai manajer Arsenal. Arteta harus bisa meyakinkan Aubameyang dan pemain-pemain bintang lainnya agar bertahan di London dan percaya pada proyek yang tengah disusun oleh Arteta.

Aubameyang tinggal memiliki kontrak 1,5 tahun di Arsenal. Hal tersebut membuat Arsenal harus bisa meyakinkan Aubameyang untuk memperpanjang kontrak dalam waktu dekat.

Pasalnya Arsenal berisiko kehilangan Aubameyang dengan gratis bila tak berhasil membujuk sang pemain itu untuk memperpanjang kontrak.

Baca Juga : Malam Minggu di Rumah Saja? Nih, Ada MU vs Arsenal

Pilihan lebih realistis adalah merelakan mantan pemain Borussia Dortmund itu pergi di bursa transfer Januari dengan harga yang tepat. Uang penjualan Aubameyang bisa dimanfaatkan untuk membeli pemain baru.

Namun Arsenal bakal langsung berhadapan dengan risiko kehilangan ketajaman di lini depan karena Aubameyang adalah sumber gol utama mereka musim ini.

Editor: Awang Darmawan

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Makassar18 Juni 2025 22:43
Perkuat Sistem Distribusi, PDAM Makassar Gandeng STS dalam Penanganan NRW
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Plt Direktur Utama Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Makassar, Hamzah Ahmad, menerima kunjungan Presiden Direkt...
OPD18 Juni 2025 22:35
Camat Panakkukang Diduga Salahgunakan Wewenang, Dewan Soroti Penerbitan Sporadik di Tanah Sengketa
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Anggota Komisi C DPRD Kota Makassar, Imam Musakkar, mengungkap dugaan penyalahgunaan wewenang yang dilakukan oleh Camat P...
Video18 Juni 2025 21:48
VIDEO: Penyitaan Uang Rp11,8 Triliun Terkait Kasus Korupsi Ekspor CPO
SULSELSATU.com – Tim Penuntut Umum dari Direktorat Penuntutan pada Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus (JAM PIDSUS) melakukan penyitaan...
Pendidikan18 Juni 2025 20:22
Ketua Bawaslu Makassar Dede Arwinsyah Raih Gelar Doktor Hukum Usai Bahas Hak Politik Eks Narapidana
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Makassar, Dede Arwinsyah, resmi menyandang gelar doktor setelah menjalani sida...