Logo Sulselsatu

Pakai Kapal Pesiar, 614 Wisman Bakal Kunjungi Parepare

Asrul
Asrul

Rabu, 15 Januari 2020 09:12

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com. PAREPARE – Kapal pesiar yang memuat 614 wisatawan mancanegara dijadwalkan berkunjung ke Kota Parepare pada Jumat, 17 Januari 2020.

Kepala Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (DKOP), Amarun Agung Hamka mengatakan, Kota Parepare akan kedatangan Kapal Pesiar MS. Europa yang mengangkut ratusan penumpang wisatawan dari sejumlah negara yang ada di benua Eropa.

“Jadi, ada sebanyak 614 penumpang. Sebagian besar berasal dari Jerman,” kata Hamka.

Baca Juga : Tiba di Parepare, Pj Gubernur Sulsel Tebar Benih Udang Vaname dan Tanam Pisang Cavendish

Hamka mengaku, pihaknya saat ini telah berkoordinasi dengan pihak otoritas pelabuhan yaitu Pelindo. Rencana kapal pesiar itu akan merapat di Pelabuhan Nusantara.

“Pukul 07.00 pagi dijadwalkan tiba dan berangkat kembali sekitar pukul 21.00 Wita,” ujar dia.

Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata, lanjut Hamka, akan menyiapkan prosesi penyambutan, salah satunya dengan menyiapkan tarian-tarian tradisional, yaitu tari Paduppa dan Gandrang Bulo.

Baca Juga : VIDEO: Capres Anies Baswedan Bakal Hadiri Kampanye di Parepare

Penulis: Andi Fardi
Editor: Hendra Wijaya

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video28 Maret 2024 23:58
VIDEO: Banjir di Sejumlah Titik di Kota Palopo
SULSELSATU.com – Situasi banjir di beberapa titik di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2024). Dalam video tampak sejumlah ruas jalan te...
OPD28 Maret 2024 23:38
Berkah Ramadan, Tenaga Kontrak Dinkes Makassar Bagi-bagi Takjil Buka Puasa untuk Pengendara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tenaga Kontrak Dinas Kesehatan Kota Makassar (Laskar Pelangi) membagikan takjil berbuka puasa kepada pengguna jalan y...
Bisnis28 Maret 2024 23:05
Showroom Kalla Kars Tetap Buka di Hari Libur Nasional
Showroom dan bengkel resmi Kalla Kars tetap buka di hari libur nasional yang jatuh pada 29 Maret 2024 besok....
Teknologi28 Maret 2024 23:03
XL Axiata Tingkatkan Kualitas Layanan di Sulawesi dengan Jaringan Backbone Gorontalo – Palu
PT XL Axiata Tbk (XL Axiata) meresmikan jaringan backbone fiber optic jalur Gorontalo – Palu untuk melayani lonjakan trafik layanan seluler di selur...