Logo Sulselsatu

Polres Sinjai Sosialisasikan Enam Langkah Cuci Tangan yang Baik dan Benar

Asrul
Asrul

Jumat, 20 Maret 2020 17:20

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, SINJAI – Pihak Polres Sinjai, usai menggelar apel Wakapolres Sinjai Kompol Sarifuddin didampingi Urkes Polres Sinjai melaksanakan sosialisasi cara cuci tangan yang baik dan benar kepada anggota Polres Sinjai, untuk mencegah penyebaran virus corona yang saat ini tengah mengkhawatirkan, Jumat (20/3/2020).

Kompol Sarifuddin mengatakan bahwa salah satu sarana penyebaran virus dan bakteri adalah tangan, makanya kebiasaan mencuci tangan harus dimulai sejak dini. Bukan hanya asal basah tapi juga harus bersih ditiap bagian.

“Kita sosialisasikan enam langkah cuci tangan. Dan cara ini sederhana dalam mencuci tangan namun perlu kita sosialisasikan kepada seluruh personel agar mengetahui cara mencuci tangan yang baik dan benar,” ujarnya.

Baca Juga : Kasus Pencabulan Anak Dibawah Umur Dibuka Kembali, Orang Tua Korban Minta Pelaku Dijerat Hukum

Sarifuddin menjelaskan, cara mencuci tangan yang baik dan benar mulai dari mengusap seluruh bagian tangan, membersihkan sela jari, sela kuku, pangkal jari, hingga ujung jari dengan telapak tangan.

“Kegiatan ini salah satu langkah pencegahan Polres Sinjai, dengan harapan personel hidup sehat dengan membiasakan cuci tangan yang baik dan benar,” pungkasnya.

Penulis: Andi Irfan Arjuna
Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Otomotif29 Maret 2024 11:42
Begini Fitur dan Teknologi Motor Listrik EM1 e: dari Honda
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) secara resmi membawa motor listrik Honda EM1 e: ke Makassar. Asmo Sulsel resmi merilis motor listrik pertamanya di Ho...
Otomotif29 Maret 2024 08:55
Asmo Sulsel Resmi Perkenalkan Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: Plus ke Masyarakat Makassar
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sulawesi Selatan, Barat, Tenggara, dan Ambon secara resmi meng...
Video28 Maret 2024 23:58
VIDEO: Banjir di Sejumlah Titik di Kota Palopo
SULSELSATU.com – Situasi banjir di beberapa titik di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2024). Dalam video tampak sejumlah ruas jalan te...
OPD28 Maret 2024 23:38
Berkah Ramadan, Tenaga Kontrak Dinkes Makassar Bagi-bagi Takjil Buka Puasa untuk Pengendara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tenaga Kontrak Dinas Kesehatan Kota Makassar (Laskar Pelangi) membagikan takjil berbuka puasa kepada pengguna jalan y...