Logo Sulselsatu

Pemkab Gowa Terus Galakkan Penyemprotan Disinfektan

Asrul
Asrul

Jumat, 27 Maret 2020 09:20

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, GOWA – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gowa kembali melakukan penyemprotan disinfektan di sejumlah tempat sebagai upaya pencegahan penyebaran virus corona (covid-19).

“Hari ini kita lakukan penyemprotan bersama Bapak Dandim 1409 Gowa Kapolres Gowa beserta jajarannya dan Dinas Pemadam Kebakaran serta Kepala Pasar Minasa Maupa Kelurahan Tompobalang,” kata Bupati Gowa Adnan Purichta via Whatsapp Kamis (26/3/2020).

Selain pasar Induk Minasa Maupa, orang nomor satu di Gowa ini mengatakan pihaknya juga melakukan penyemprotan disinfektan di Villa milik Prof Idrus A Paturusi di Dusun Taipakodong, Desa Rappoala, Kecamatan Tompobulu.

Baca Juga : Pedagang Pasar Sungguminasa Ungkap Harga Cabai Rawit Sudah Turun

Penyemprotan disinfektan di Villa Rektor Universitas Hasanuddin (Unhas) periode 2006–2010 dan 2010–2014 ini karena sebelumnya Prof Idrus pada Rabu (25/3) sore sekitar pukul 17.00 Wita dikabarkan positif covid-19.

“Hari ini kami melakukan penyemprotan disinfektan di villa Prof Idrus dan lingkungan sekitar, termasuk TTU yg beliau datangi selama dua hari di Rappoala,” ujar Bupati Adnan.

Selain melakukan penyemprotan disinfektan, Adnan menambahkan, juga dilakukan pemeriksaan terhadap sejumlah warga sekitar yang kemungkinkan sempat kontak langsung dengan Prof Idrus.

Baca Juga : VIDEO: Bikin Heboh, Fenomena Hujan Es di Pattallassang Gowa

Kepala Desa Rappoala, Syamsu Rizal menyebutkan mantan rektor Unhas tersebut memang sempat mengunjungi villanya. Ia menyebutkan, Prof Idrus berada di villanya selama dua hari.

“Terakhir beliau ke sini hari Minggu kemarin, beliau di sini selama dua hari, Minggu dia balik ke Makassar. Tadi ada juga pemeriksaan kesehatan dari Puskesmas Tompobulu untuk warga yang sempat kontak langsung dengan Prof Idrus,” katanya.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video29 Maret 2024 16:46
VIDEO: Aksi Blokade di Lahan Pertambangan di Luwu Timur
SULSELSATU.com – Aksi blokade di dalam lokasi Izin Pertambangan PT. Citra Lampia Mandiri, Kamis (28/3/2024) kemarin. Blokade tersebut dilakukan ...
Metropolitan29 Maret 2024 16:44
Danny Pomanto Siap Adopsi Penerapan Kabel Bawah Tanah Ala Singapura di Makassar
Pembangunan Ducting Sharing atau pemindahan kabel ke bawah tanah di Makassar segera terealisasi. Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto baru saja usai...
Otomotif29 Maret 2024 11:42
Begini Fitur dan Teknologi Motor Listrik EM1 e: dari Honda
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) secara resmi membawa motor listrik Honda EM1 e: ke Makassar. Asmo Sulsel resmi merilis motor listrik pertamanya di Ho...
Ekonomi29 Maret 2024 09:12
Cuan di Bulan Ramadan, BRI Bayarkan Dividen Tunai Rp35,43 Triliun
SULSELSATU.com, JAKARTA – PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk membayarkan dividen tunai senilai Rp35,43 triliun atau sebesar Rp235 per saham kepa...