Logo Sulselsatu

Pertamina Jamin Stok LPG Aman saat Imlek

Asrul
Asrul

Jumat, 12 Februari 2021 10:18

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Menyambut Hari Raya Imlek Pertamina Regional Sulawesi mengantisipasi tingginya kebutuhan LPG dengan menambah pasokan LPG 3 Kg sebanyak 508.280 tabung atau lebih dari 4 persen alokasi normal bulan Februari untuk memastikan kebutuhan masyarakat akan LPG terpenuhi.

Unit Manager Communication, Relations & CSR Pertamina Regional Sulawesi, Laode Syarifuddin Mursali mengatakan bahwa penambahan tersebut dilakukan dalam mengantisipasi libur panjang yang terjadi pada libur imlek tahun ini.

“Kami pastikan stok LPG pada masa libur panjang Imlek ini aman. Pertamina juga menghimbau agar masyarakat dapat membeli LPG 3 kg di pangkalan resmi Pertamina agar kualitas dan mendapat Harga Eceran Tertinggi (HET),” terangnya, Jumat (12/2/2021).

Baca Juga : Berikan Layanan Keuangan Terbaik, BRI Raih 3 Penghargaan Pada Pertamina Appreciation Night

Laode menambahkan di tengah kondisi Pandemi Covid-19, masyarakat juga dapat dengan mudah dapat melakukan layanan pesan antar Bright Gas melalui Pertamina Call Center 135 agar Bright Gas dapat langsung diantar ke rumah.

“Apabila masyarakat mengalami kesulitan atau membutuhkan informasi terkait ketersediaan LPG dan BBM, masyarakat dapat menghubungi layanan pelanggan 24 jam melalui Pertamina Call Center 135,” pungkasnya.

Editor: Asrul

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Otomotif29 Maret 2024 11:42
Begini Fitur dan Teknologi Motor Listrik EM1 e: dari Honda
Astra Motor Sulsel (Asmo Sulsel) secara resmi membawa motor listrik Honda EM1 e: ke Makassar. Asmo Sulsel resmi merilis motor listrik pertamanya di Ho...
Otomotif29 Maret 2024 08:55
Asmo Sulsel Resmi Perkenalkan Honda EM1 e: dan Honda EM1 e: Plus ke Masyarakat Makassar
Astra Motor Sulawesi Selatan (Asmo Sulsel) main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Sulawesi Selatan, Barat, Tenggara, dan Ambon secara resmi meng...
Video28 Maret 2024 23:58
VIDEO: Banjir di Sejumlah Titik di Kota Palopo
SULSELSATU.com – Situasi banjir di beberapa titik di Kota Palopo, Sulawesi Selatan, Kamis (28/3/2024). Dalam video tampak sejumlah ruas jalan te...
OPD28 Maret 2024 23:38
Berkah Ramadan, Tenaga Kontrak Dinkes Makassar Bagi-bagi Takjil Buka Puasa untuk Pengendara
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Tenaga Kontrak Dinas Kesehatan Kota Makassar (Laskar Pelangi) membagikan takjil berbuka puasa kepada pengguna jalan y...