Logo Sulselsatu

Plt Gubernur Sulsel Tinjau Lokasi Terdampak Gempa 7,5 Magnitudo di Selayar

Muh Jahir Majid
Muh Jahir Majid

Sabtu, 18 Desember 2021 10:56

Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman (Ist)
Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman (Ist)

SULSELSATU.com, SELAYAR – Plt Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman direncakan akan berkunjung ke Kabupaten Kepulauan Selayar, Sabtu hari ini (18/12/2021). Andi Sudirman akan terbang dari Makassar ke Selayar menggunakan Helikopter.

Kunjungannya kali ini, untuk meninjau lokasi terdampak bencana gempa di Selayar. Diketahui, gempa yang mengguncang Nusa Tenggara Timur (NTT) berdampak hingga di Sulawesi Selatan, pada Selasa (14/12/2021)) dengan berkekuatan 7,4 magnitudo, mengakibatkan ratusan rumah rusak, rumah ibadah, sekolah dan infrastruktur lainnya di Kabupaten Kepulauan Selayar.

Ada empat kecamatan yang terdampak atas gempa tersebut yakni, Kecamatan Takabonerate, Kecamatan Pasilambena, Kecamatan Pasimarannu, dan Kecamatan Passimasunggu.

Baca Juga : Pembangunan Stadion Barombong Tertunda, Wali Kota Danny Sebut Pemprov Fokus Stadion Mattoangin

Kehadiran Sudirman Sulaiman sebagai bentuk kepedulian dan perhatian untuk daerah yang dikenal dengan sebutan Tana Doang.

Apalagi, jauh hari sebelumnya Andi Sudirman pun telah menginstruksikan OPD terkait untuk pemenuhan bantuan logistik.

“Tim BPBD dan Dinas Sosial Provinsi telah mengirimkan dan menyalurkan bantuan untuk korban terdampak gempa di Selayar,” ujarnya.

Baca Juga : Plt Gubernur Sulsel Tolak Serahkan Stadion Barombong Dikelola Pemkot

Lanjutnya, “insya Allah hari ini kita berkunjung ke Selayar sekaligus membawa bantuan,” tambahnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis24 Januari 2026 06:50
HoRe Expo dan Bazar Kuliner Langkah PHRI Sulsel Bangun Ekosistem Baru Pendorong Pariwisata
Hotel dan Restoran (HoRe) Expo dan Bazar Kuliner PHRI 2026 resmi dibuka dan akan berlangsung hingga 25 Januari 2026 di Area Lobby Claro Makassar....
Bisnis23 Januari 2026 22:13
Kick Off Meeting 2026, Kalla Beton Perkuat Kesiapan dan Arah Bisnis
Kalla Beton menggelar Kick Off Meeting Tahun 2026 sebagai langkah strategis untuk menyelaraskan visi, arah bisnis, serta prioritas perusahaan dalam me...
Politik23 Januari 2026 21:53
Surya Paloh Tunjuk Syahar-Cicu Pimpin NasDem Sulsel Usai Ditinggal RMS
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem resmi menyerahkan surat keputusan (SK) pergantian kepengurusan Dewan Pimpina...
Sulsel23 Januari 2026 20:24
Waspada Cuaca Ekstrem, Ini Imbauan Polres Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA — Badai angin kencang melanda wilayah Kota Bulukumba dan sekitarnya, menyebabkan sejumlah pohon tumbang dan mengganggu aru...