Logo Sulselsatu

Camat dan Kapolsek Tanete Rilau Terus Pantau Prokes Area Publik

Asrul
Asrul

Sabtu, 22 Januari 2022 22:27

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, BARRU – Camat dan Kapolsek Tanete Rilau terus pantau Protokol Kesehatan (Prokes) pada area-area publik yang didatangi masyarakat, Sabtu (22/1/2022).

Terpantau Sulselsatu.com, pusat kunjungan dilakukan di Titik Temuta. Salah satu tempat nongkrongan di Kabupaten Barru yang jadi pilihan setiap akhir pekan.

Camat Tanete Rilau Akmaluddin mengatakan giat ini dilakukan agar semua terpantau supaya masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan yang ada.

Baca Juga : Jelang Laga Bupati Cup 2023, Ini Daftar Club yang Resmi Terdaftar

“Tempat publik seperti ini menjadi pilihan masyarakat, kami hanya mengingatkan untuk taat prokes saja. Bisa makan minum asal setiap selesai tetap menggunakan masker,” kata Akmal

Ia mengurai pemerintah tetap mendukung keberadaan pengembangan UMKM semacam ini karena hal ini salah satu perputaran ekonomi masyarakat.

Senada, Kapolsek Tanete Rilau Iptu Aspar mengurai jika tugas untuk saling mengingatkan agar masyarakat tetap bisa waspada akan varian baru.

Baca Juga : Tehnical Meeting Bupati Cup 2023 Digelar, Ini Pesan Kadispora Barru

“Kan sekarang ada varian baru omicron, ini yang kita ingatkan agar masyarakat tetap bisa saling menjaga. Terlebih agar semua telah melakukan vaksin,” urainya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Penulis : Asriadi Rijal
Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video18 April 2024 22:35
VIDEO: Viral, Pria Bule Isi Bensin Mobil Mewahnya di Warung Eceran
SULSELSATU.com – Sebuah video memperlihatkan mobil mewah mengisi bensin di warung eceran. Kejadian ini terjadi di Pulau Dewata Bali. Video ini d...
Teknologi18 April 2024 21:15
Indosat Bersama Mastercard Kolaborasi Hadirkan Cybersecurity Center of Excellence
Indosat Ooredoo Hutchison (Indosat or IOH) dan Mastercard menandatangani nota kesepahaman berkolaborasi menjaga ekonomi digital Indonesia melalui pere...
Hukum18 April 2024 21:03
Peringati HBP ke-60, Kanwil Kemenkumham Sulsel Gelar Donor Darah
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkumham Sulsel) menyelenggarakan kegiatan donor dar...
Video18 April 2024 20:39
VIDEO: Rekonstruksi Kasus Pembunuhan Suami Terhadap Istrinya di Makassar
SULSELSATU.com – Polisi menyelenggarakan rekonstruksi kasus pembunuhan yang melibatkan tersangka berinisial H (43) terhadap istrinya JU (35) di ...