Logo Sulselsatu

Sebut Taufan Pawe Pemimpin Masa Depan Sulsel, Nurdin Abdullah Siap Menangkan Golkar

Asrul
Asrul

Jumat, 09 Februari 2024 10:10

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, BANTAENG – Mantan Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, menyebut Ketua Golkar Sulsel Taufan Pawe (TP), pemimpin masa depan Sulawesi Selatan.

Hal tersebut ia katakan saat Taufan Pawe membuka Bimtek Saksi TPS Golkar Bantaeng yang digelar di rumah pribadi Prof Nurdin, Bantaeng, Kamis, 8 Februari 2024.

“Yang saya hormati dan banggakan bapak Taufan Pawe yang saya yakini Insya Allah akan menjadi pemimpin kita kedepan di Sulawesi Selatan,” kata Prof Nurdin dalam sambutannya.

Baca Juga : Jelang PSU, Taufan Pawe Ingatkan Potensi Kerugian Negara Akibat Kelalaian Penyelenggara

Mantan Gubernur Sulsel ini meyakini, Golkar Sulsel dibawah kepemimpinan Taufan Pawe dan Golkar Bantaeng dibawah kepemimpinan Liestiaty Fachrudin akan kembali berjaya.

“Kita kembalikan kejayaan Golkar Sulsel dan Golkar Bantaeng. Saya percaya bagaimana integritas dan militansi orang Bantaeng itu tidak diragukan lagi,” ungkapnya.

Sementara Ketua Golkar Sulsel, Taufan Pawe mengatakan, Prof Nurdin Abdullah merupakan sosok panutan. Berhasil memajukan Bantaeng 10 tahun, membuat Taufan Pawe termotivasi untuk melakukan hal sama di Kota Parepare.

Baca Juga : Temui Bahlil Lahadalia, Munafri Arifuddin Janji Kembalikan Kejayaan Golkar di Sulsel

“Keberhasilan Prof Nurdin di Bantaeng menjadi motivasi saya untuk terus bekerja sehingga Kota Parepare juga berhasil maju dan sejahtera,” kata Taufan Pawe.

Caleg DPR RI Dapil II Partai Golkar Nomor Urut 4 ini menambahkan, Bimtek Saksi TPS Partai Golkar ini merupakan kegiatan yang sangat penting. Seluruh saksi menjadi duta-duta Partai Golkar.

“Kita semua adalah perpanjangan tangan Partai Golkar. Kita harus berjuangan keras. Menjaga suara-suara caleg. Secara khusus ibu Lies,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Hukum06 Mei 2025 21:10
Kanwil Kemenkum Sulsel Ikuti Rakor Virtual Optimalisasi Layanan Pendaftaran Jaminan Fidusia
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kanwil Kemenkum Sulsel) mengikuti Rapat Koordinasi Virtual bertaju...
OPD06 Mei 2025 21:02
Aset Reklamasi Belum Rampung, DPRD Sulsel Desak Kepastian dari PT Yasmin dan Pemprov
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Panitia Kerja (Panja) DPRD Provinsi Sulawesi Selatan melakukan kunjungan lapangan ke kantor PT Yasmin Bumi Asri yang berl...
Hukum06 Mei 2025 20:24
Kurang dari 24 Jam Pasca Dilaporkan, Polisi Ringkus 5 Terduga Pelaku Curnak di Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA – Tim Resmob Polres Bulukumba bersama personel Polsek Kindang berhasil mengungkap kasus pencurian ternak (curnak) yang ter...
Makassar06 Mei 2025 19:50
Bantuan Alat Pertanian untuk Warga Barombong, Andi Tenri Uji Apresiasi Respons Cepat DPP Makassar
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Aspirasi warga Barombong akhirnya membuahkan hasil. Dinas Perikanan dan Pertanian (DPP) Kota Makassar menyalurkan bantuan...