Logo Sulselsatu

Pastikan Kesiapan Struktur Hadapi Pilkada, Rusdi Masse Keliling Daerah Konsolidasi Kader NasDem

Asrul
Asrul

Jumat, 09 Agustus 2024 09:02

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Ketua DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan, Rusdi Masse, berkeliling daerah mengonsolidasikan kader di akar rumput jelang Pilkada serentak yang digelar 27 November mendatang.

RMS begitu sapaan karibnya mulai berkeliling daerah yang berada di wilayah selatan. Salah satunya yang terlihat di Kabupaten Bone, malam tadi.

Dikemas secara santai, RMS terpantau duduk bersama Ketua DPD NasDem Bone, Muhammad bersama pengurus, anggota DPRD NasDem terpilih, dan sejumlah tokoh masyarakat setempat di Cafe Warga Teras, di Jalan Jenderal Sudirman, Kamis (8/8/2024) malam.

Baca Juga : Rusdi Masse Pimpin Pertemuan Strategis dengan Kepala Daerah Usungan NasDem di Sulsel

Wakil Ketua Bidang Media dan Komunikasi Publik, Mustaqim Musma mengatakan RMS bertemu langsung kader dan masyarakat ini dilakukan, untuk mengecek bagaimana persiapan masing-masing daerah menghapi pilkada.

Taqim, begitu sapaannya, menegaskan soliditas dan konsolidasi kader harus terus dilakukan bersama masyarakat.

“Insyaallah bersama kekuatan masyarakat, keluarga besar NasDem Sulsel siap untuk menghadapi Pilkada. Termasuk yang di Kabupaten Bone ini,” kata Taqim.

Baca Juga : NasDem Sulsel Komitmen Perkuat Struktur Internal Partai

Ia mengatakan untuk memenangkan pemilihan kepala daerah, baik di tingkat gubernur maupun pemilihan kepala daerah, kelengkapan struktur partai sangat penting, mulai dari tingkat DPD, Kecamatan, hingga tingkat ranting yakni DPRT.

“Yah itu tadi, Kaka Ketua Rusdi Masse turun konsolidasi begini yang pertama ingin memastikan mesin partai lebih maksimal, terpenting konsolidasi ke akar rumput,” ujar Taqim.

Asal diketahui, Partai NasDem Sulawesi Selatan sudah mengeluarkan sebagian besar rekomendasi yang akan bertarung dalam Pilkada serentak tahun ini.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Video19 Februari 2025 22:02
VIDEO: Danny Pomanto Pamit, Ketua DPRD Makassar Apresiasi Peningkatan PAD
SULSELSATU.com MAKASSAR – Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto melakukan kunjungan silatuhrahmi ke sejumlah Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (F...
Video19 Februari 2025 20:33
VIDEO: Hal Pertama yang Dilakukan Bupati Adnan Setelah Purna Bakti
SULSELSATU.com, GOWA – Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan bersama Wakil Bupati Gowa Abd Rauf Malaganni kini resmi mengakhiri jabatan sebagai kepa...
Makassar19 Februari 2025 20:29
GAM Gelar Aksi di Makassar, Tolak Alokasi Anggaran untuk Makan Bergizi Gratis
SULSELSATU.com MAKASSAR – Puluhan mahasiswa yang tergabung dalam Gerakan Aktivis Mahasiswa (GAM) menggelar aksi demonstrasi di perempatan Jalan ...
Video19 Februari 2025 18:45
VIDEO: Rudianto Lallo Harap Polisi Tidak Dijadikan Alat ‘Mafia Tanah’ dalam Eksekusi Lahan
SULSELSATU.com – Sengketa lahan Universitas Persada Indonesia (UPI) YAI di Jakarta Pusat memasuki babak baru setelah Komisi III DPR RI menggelar...