Logo Sulselsatu

Ratusan Hektare Lahan Kopi Dapat Bibit Gratis

Redaksi
Redaksi

Selasa, 03 September 2024 09:28

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan (TPH-Bun) Sulawesi Selatan telah menyalurkan bantuan ratusan ribu bibit kopi.

Bantuan tersebut telah berhasil meningkatkan produktivitas 794 hektare (ha) lahan perkebunan kopi yang ada di empat kabupaten yaitu Jeneponto, Maros Bantaeng dan Bulukumba.

“Hingga Agustus 2024 telah disalurkan bibit kopi di Jeneponto 100 ha, di Maros 106 ha, di Bantaeng 388 ha, dan di Bukukumba 200 ha,” beber Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Perkebunan (TPH-Bun) Sulawesi Selatan, Imran Jausi merinci.

Baca Juga : Prof Zudan Apresiasi Kepala Daerah Maju Pilkada Pilih Cuti Panjang

Imran menyebut, penyaluran bantuan bibit gratis ini guna meningkatkan produktivitas lahan kopi yang ada, sesuai dengan keinginan Pj Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakhrulloh.

Untuk mengoptimalkannya, pemerintah tidak hanya memberikan bantuan bibit tetapi juga bantuan pupuk gratis.

Adapun bantuan pupuk tersebut telah disalurkan ke dua kabupaten. Masing-masing yaitu Barru dan Enrekang.

Baca Juga : Pemprov Sulsel-Kalla Group Teken MoU Kolaborasi Program CSR

“Pupuk kopi yang disalurkan sebanyak 38.000 kg di Barru untuk lahan seluas 190 hentare, dan 29.800 kg di Enrekang untuk lahan seluas 149 hektare,” imbuhnya.

Berkat bantuan bibit kopi ini, para petani mengucapkan terima kasih kepada pemerintah. Mereka yakin hasil kopi mereka dapat lebih meningkat lagi dari sebelumnya.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Lifestyle11 September 2024 18:10
51 Peserta Honda Big BOS Sulawesi Journey 2 Tempuh Jarak 1400 Kilometer Rute Palu hingga Manado
Honda Big BOS (Big Bike Owner Society) kembali touring Sulawesi Journey 2. Honda Big BOS Sulawesi Journey 2 tempuh jarak 1400 kilometer dengan rute Pa...
Video11 September 2024 17:47
VIDEO: Viral, Asisten Rumah Tangga Tertangkap Ambil Uang dan Barang Majikan
SULSELSATU.com – Seorang Asisten Rumah Tangga (ART) tertangkap mengambil uang dan barang milik majikannya. Video kejadian ini viral di media sos...
Politik11 September 2024 17:21
Danny-Azhar Prioritaskan Pendidikan dan Kesehatan Gratis Buat Warga Sulsel
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Walikota Makassar Moh Ramdhan Pomanto, terus menerus menunjukkan dedikasinya untuk membangun hubungan yang kuat dan p...
Aneka11 September 2024 17:10
Honda Big BOS Sulawesi Journey 2 Hadirkan Kegembiraan Berkendara dan Penjelajahan Menantang
Honda Big BOS (Big Bike Owner Society) kembali melakukan touring Sulawesi Journey 2 bagi pecinta motor big bike Honda....