Logo Sulselsatu

Kakanwil Kemenkum Sulsel Temui Kapolda Sulsel, Bahas Sinergi Layanan Hukum

Asrul
Asrul

Jumat, 23 Januari 2026 09:33

istimewa
istimewa

SULSELSATU.com, MAKASSAR – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan, Andi Basmal, melakukan kunjungan koordinasi ke Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan dan bertemu langsung dengan Kapolda Sulsel Irjen Pol Djuhandhani Rahardjo Puro.

Pertemuan ini bertujuan memperkuat sinergi antarinstansi dalam penegakan hukum serta peningkatan kualitas layanan hukum kepada masyarakat, Kamis (22/1/2026).

Kunjungan tersebut diterima oleh jajaran pimpinan Polda Sulsel. Andi Basmal hadir bersama Kepala Divisi Pelayanan Hukum Demson Marihot, Kepala Bagian Tata Usaha dan Umum Meydi Zulqadri, serta Anggota Majelis Pengawas Notaris Wilayah Sulawesi Selatan.

Baca Juga : Audiensi Kemenkum Sulsel dan Kejati Sulsel Fokus Layanan Publik dan Notaris

Dalam pertemuan itu, kedua pihak membahas sejumlah isu strategis, mulai dari koordinasi penegakan hukum terhadap jabatan notaris, tindak lanjut kerja sama kelembagaan dan rencana penyusunan nota kesepahaman.

Termasuk pelaksanaan pelatihan paralegal yang melibatkan unsur kepolisian, penguatan peran Pos Bantuan Hukum, hingga koordinasi pengamanan Barang Milik Negara di lingkungan Kanwil Kemenkum Sulsel.

Andi Basmal menekankan pentingnya penguatan peran paralegal sebagai garda terdepan dalam membantu masyarakat menyelesaikan persoalan hukum. Menurutnya, pendekatan keadilan restoratif perlu terus didorong agar konflik hukum dapat diselesaikan sejak dini.

Baca Juga : Penyuluhan Hukum di SMPN 48 Makassar, Kemenkum Sulsel Ingatkan Risiko Medsos

“Melalui pelatihan paralegal, kami ingin mendorong penyelesaian masalah hukum yang lebih cepat, humanis, dan berkeadilan di tengah masyarakat,” ujar Andi Basmal.

Ia juga menyampaikan sejumlah isu aktual yang membutuhkan dukungan Polda Sulsel, sekaligus memperkenalkan jajaran pimpinan Kanwil Kemenkum Sulsel serta Anggota Majelis Pengawas Notaris Wilayah Sulsel sebagai bagian dari penguatan koordinasi ke depan.

Kapolda Sulsel Irjen Pol Djuhandhani Rahardjo Puro menyambut baik upaya sinergi yang dibangun Kanwil Kemenkum Sulsel.

Baca Juga : Pos Bantuan Hukum Desa Jadi Perhatian Kemenkum Sulsel di Barru

Ia menegaskan bahwa Polda Sulsel siap mendukung kolaborasi lintas sektor, khususnya dalam pembinaan dan pengawasan notaris, penguatan peran paralegal, serta penerapan keadilan restoratif.

“Kami siap mendukung kerja sama yang bertujuan meningkatkan kualitas penegakan hukum dan pelayanan hukum kepada masyarakat,” tegas Kapolda.

Lebih lanjut, Kapolda menilai dinamika permasalahan hukum di masyarakat semakin kompleks seiring meningkatnya kesadaran dan sikap kritis publik. Oleh karena itu, aparat penegak hukum dituntut untuk terus bersikap profesional, adaptif, dan responsif dalam menyikapi setiap perkembangan.

Baca Juga : Kakanwil Dorong Budaya Kerja Agile melalui Komitmen Bersama Pembangunan ZI Tahun 2026

Melalui kunjungan koordinasi ini, diharapkan sinergi antara Kanwil Kemenkum Sulsel dan Polda Sulsel semakin kuat dalam menghadirkan penegakan hukum yang berkeadilan, humanis, dan berorientasi pada kepentingan masyarakat.

Cek berita dan artikel yang lain di Google News

Yuk berbagi informasi tentang Sulawesi Selatan dengan join di group whatsapp : Citizen Journalism Sulsel

 Youtube Sulselsatu

 Komentar

 Terbaru

Bisnis23 Januari 2026 22:13
Kick Off Meeting 2026, Kalla Beton Perkuat Kesiapan dan Arah Bisnis
Kalla Beton menggelar Kick Off Meeting Tahun 2026 sebagai langkah strategis untuk menyelaraskan visi, arah bisnis, serta prioritas perusahaan dalam me...
Politik23 Januari 2026 21:53
Surya Paloh Tunjuk Syahar-Cicu Pimpin NasDem Sulsel Usai Ditinggal RMS
SULSELSATU.com, MAKASSAR – Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem resmi menyerahkan surat keputusan (SK) pergantian kepengurusan Dewan Pimpina...
Sulsel23 Januari 2026 20:24
Waspada Cuaca Ekstrem, Ini Imbauan Polres Bulukumba
SULSELSATU.com, BULUKUMBA — Badai angin kencang melanda wilayah Kota Bulukumba dan sekitarnya, menyebabkan sejumlah pohon tumbang dan mengganggu aru...
Sulsel23 Januari 2026 19:03
Dorong Literasi dan Inklusi Keuangan Daerah, OJK Edukasi Petani dan Nelayan di Takalar
Upaya peningkatan literasi dan inklusi keuangan terus diperkuat oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama pemerintah daerah dan lembaga jasa keuangan ...