SULSELSATU.com, MAKASSAR – Usulan Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) untuk renovasi Stadion Andi Mattalatta atau Mattoanging dipangkas DPRD Sulsel.
Awalnya Dispora mengusulkan renovasi Stadion Mattoanging Rp200 miliar, namun dewan hanya menyetujui Rp100 miliar. Hal itu disampaikan Wakil Ketua DPRD Sulsel Ni’matullah.
“Rp200 miliar itu belum tentu habis, jadi Rp100 miliar saja dulu, silahkan buat perencanaannya,” kata Ulla sapaan Ni’matullah, Jumat (29/11/2019).
Baca Juga : Fraksi NasDem Kawal Aspirasi Gubernur Sulsel Tolak Pengelolaan Tambang oleh Asing
Alasan DPRD Sulsel dalam hal ini Badan Anggaran (Banggar) hanya menyetujui Rp100 miliar, agar anggaran Rp100 miliar lainnya dialihkan untuk perbaikan Gedung Olahraga (GOR) di Sudiang.
“Stadion Barombong belum bisa diapa-apai karena masih dilakukan audit. Sehingga setengah dari anggaran renovasi Stadion Andi Mattalatta dialihkan ke renovasi GOR Sudiang,” ungkap Ulla.
Hingga saat ini, Banggar masih melakukan rapat finalisasi Rancangan APBD yang diusulkan Pemerintah Provinsi Sulsel di Gedung DPRD Sulsel.
Penulis: Asrul
Editor: Hendra Wijaya
Cek berita dan artikel yang lain di Google News
Komentar